Temanggung ajukan tenaga kesehatan sesuai kebutuhan
Minggu, 20 Agustus 2023 13:43 WIB
"Berdasarkan pendataan tenaga kesehatan di Temanggung cukup dan setiap tahun kami minta data kebutuhan yang diperlukan, baik di RSUD, Dinas Kesehatan, termasuk puskesmas," katanya di Temanggung, Minggu.
Dengan dasar data tersebut, pihaknya mengajukan kebutuhan tenaga medis baik dokter, perawat, maupun pendukung yang lain .
Khadziq menyebutkan beberapa waktu tahun lalu saat Temanggung mendapatkan formasi Pegawai Negeri Sipil (PNS) sekitar 1.000 orang, 400 orang diantaranya merupakan tenaga kesehatan.
"Hal ini membuktikan kami selalu mengajukan usulan pegawai sesuai kebutuhan, bukan hanya tenaga kesehatan tetapi juga bidang lainnya," kata Bupati Temanggung itu.
Begitu juga waktu penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) beberapa waktu lalu, kata dia, lebih dari 60 orang juga tenaga kesehatan.
Ia menegaskan sementara ini tenaga kesehatan di Temanggung mencukupi. Memang, kata dia, beberapa dokter spesialis belum ada. Karena waktu buka lowongan tidak ada yang mendaftar.
"Khusus dokter spesialis memang jarang, bukan karena kita tidak membuka lowongan, tetapi tidak ada yang mendaftar. Kabupaten Temanggung Insya Allah kalau ada lowongan harus kita penuhi, karena itu untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat," katanya.
Pewarta : Heru Suyitno
Editor:
Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2025