PT Pos Pekalongan salurkan bansos sembako dan PKH
Rabu, 29 Maret 2023 20:23 WIB
Warga program keluarga harapan sedang melakukan pengambilan bantuan program keluarga harapan di Kantor Pos Pekalongan, Rabu 929/3/2023). (ANTARA/HO-Humas Kota Pekalongan)
Pekalongan (ANTARA) - PT Pos Cabang Pekalongan, Jawa Tengah, menyalurkan bantuan sosial dari pemerintah berupa paket sembako dan program keluarga harapan triwulan pertama kepada 881 warga kurang mampu.
Eksekutif General Manajer Kantor Pos Cabang Pekalongan Harry Pratama di Pekalongan, Rabu, mengatakan bahwa penyaluran bantuan sembako dan program keluarga harapan triwulan pertama triwulan pertama ini merupakan bantuan berasal dari pemerintah mulai 29 Maret hingga 5 April 2023.
"Adapun nominal bantuan sembako yang disalurkan yakni Rp200 ribu per bulan yang dibayarkan 3 bulan sekaligus senilai sebesar Rp600 ribu untuk bulan Januari hingga Maret 2023," katanya.
Adapun nilai bantuan program keluarga harapan, lanjut dia, bervariasi yaitu Rp225 ribu hingga Rp3,9 juta.
Menurut dia, apabila dibanding tahun sebelumnya memang ada pengurangan karena kemungkinan pembayaran tersebut tidak hanya disalurkan melalui kantor pos saja melainkan juga melalui himpunan bank milik negara (Himbara).
Dijelaskan Harry Pratama, syarat pengambilan bantuan sosial itu, cukup membawa kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga dan surat perintah pencairan dana.
"Bagi masyarakat yang tidak mengambil bantuan sesuai waktu yang ditentukan maka akan menunggu informasi selanjutnya apakah ada tenggang waktu tambahan atau tidak. Kami tetap menyediakan waktu dan tempat pengambilan di kantor pos terdekat," katanya.
Ia berharap realisasi penyaluran bantuan ini bisa mencapai 99 persen sampai 100 persen agar bantuan berasal dari pemerintah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk membantu kebutuhan hidup menjelang Lebaran.
"Oleh karena itu, kepada masyarakat yang sudah ditetapkan sebagai penerima bantuan segera melakukan pengambilan di lokasi bayar yang sudah diumumkan atau menghubungi kantor Pos Pekalongan melalui kontak person putri +62 823-2788-8867 atau Sigit +62 853-1141-1636," katanya.
Baca juga: PT Pos Indonesia kirim dua ton barang per hari dari Solo
Eksekutif General Manajer Kantor Pos Cabang Pekalongan Harry Pratama di Pekalongan, Rabu, mengatakan bahwa penyaluran bantuan sembako dan program keluarga harapan triwulan pertama triwulan pertama ini merupakan bantuan berasal dari pemerintah mulai 29 Maret hingga 5 April 2023.
"Adapun nominal bantuan sembako yang disalurkan yakni Rp200 ribu per bulan yang dibayarkan 3 bulan sekaligus senilai sebesar Rp600 ribu untuk bulan Januari hingga Maret 2023," katanya.
Adapun nilai bantuan program keluarga harapan, lanjut dia, bervariasi yaitu Rp225 ribu hingga Rp3,9 juta.
Menurut dia, apabila dibanding tahun sebelumnya memang ada pengurangan karena kemungkinan pembayaran tersebut tidak hanya disalurkan melalui kantor pos saja melainkan juga melalui himpunan bank milik negara (Himbara).
Dijelaskan Harry Pratama, syarat pengambilan bantuan sosial itu, cukup membawa kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga dan surat perintah pencairan dana.
"Bagi masyarakat yang tidak mengambil bantuan sesuai waktu yang ditentukan maka akan menunggu informasi selanjutnya apakah ada tenggang waktu tambahan atau tidak. Kami tetap menyediakan waktu dan tempat pengambilan di kantor pos terdekat," katanya.
Ia berharap realisasi penyaluran bantuan ini bisa mencapai 99 persen sampai 100 persen agar bantuan berasal dari pemerintah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk membantu kebutuhan hidup menjelang Lebaran.
"Oleh karena itu, kepada masyarakat yang sudah ditetapkan sebagai penerima bantuan segera melakukan pengambilan di lokasi bayar yang sudah diumumkan atau menghubungi kantor Pos Pekalongan melalui kontak person putri +62 823-2788-8867 atau Sigit +62 853-1141-1636," katanya.
Baca juga: PT Pos Indonesia kirim dua ton barang per hari dari Solo
Pewarta : Kutnadi
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2025