Semarang (ANTARA) - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) telah menyiapkan beragam acara pada peringatan World Contraception Day (WCD) atau Hari Kontrasepsi se-Dunia 2023 tanggal 26 September.

Direktur Bina Kualitas Pelayanan Keluarga Berencana BKKBN Martin Suanta menjelaskan WCD tahun ini, BKKBN mengusung tema Your Life, Your Choice untuk tema internasional, sedangkan tema nasional Kolaborasi Pelayanan KB Nusantara dalam Percepatan Penurunan Stunting.

"Secara umum (tujuan kegiatan untuk) mensosialisasikan pentingnya program KB dan perencanaan keluarga dalam rangka percepatan penurunan stunting kepada masyarakat luas," kata Martin pada konferensi pers melalui zoom meeting, Senin (25/9).

Martin menjelaskan beragam acara akan dilaksanakan mulai tanggal 26 September 2023 dan puncaknya digelar 10 Oktober 2023 dan seluruh jajaran BKKBN melakukan sosialisasi dan publikasi kegiatan peringatan WCD 2023 baik melalui media sosial resmi BKKBN Official ataupun di BKKBN perwakilan provinsi.

Kegiatan ini tersebut, katanya, dimaksudkan untuk meningkatkan cakupan kepesertaan KB semua metode dalam rangka meningkatkan capaian persentase pemakaian kontrasepsi modern (modern contraceptive prevalence rate/mCPR.

Kemudian meningkatkan pengetahuan dan wawasan stakeholder, provider medis, mitra kerja dan masyarakat terkait pelayanan KB dan kesehatan reproduksi yang berkualitas; dan meningkatkan komitmen, serta kepesertaan pasangan usia subur (PUS) dalam program KB.

BKKBN akan menggelar seminar terkait peran KB dan Kespro dalam penurunan stunting secara hybrid yang digelar Selasa, 26 September 2023 secara luring di Auditorium BKKBN dan secara daring di BKKBN Official; serta menggelar webinar ilmiah medis terkait hidupmu adalah pilihanmu pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Pekan Pelayanan KB dalam rangka Hari Kontrasepsi Sedunia 2023 juga akan digelar diseluruh fasilitas pelayanan kesehatan (Fasyankes) termasuk Fasyankes TNI pada 26 September 2023 sampai 4 Oktober 2023.

Puncak peringatan WCD 2023 pada Selasa, 10 Oktober 2023 akan dilaksanakan pemberian penghargaan role model TPMB, peluncuran pelayanan KB perusahaan, pemberian penghargaan pekan pelayanan KB serentak serta partisipasi mitra kerja TNI.