Perbaikan jalan sumber DAK di Temanggung selesai 100 persen
Jumat, 29 September 2023 7:45 WIB
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Temanggung Hendy Wahyu Noerhidayat. ANTARA/Heru Suyitno
Temanggung (ANTARA) - Perbaikan jalan menggunakan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, tahun 2023 dari pemerintah pusat sebesar Rp17 miliar sudah selesai 100 persen.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Temanggung Hendy Wahyu Noerhidayat di Temanggung, Kamis, mengatakan khusus untuk jalan memang ditargetkan selesai bulan November 2023, namun untuk DAK di bulan September ini sudah selesai semua.
Ia menyebutkan perbaikan jalan dengan DAK tersebut, antara lain ruas Parakan ke arah Wonosroyo, kemudian dari Plimbungan arah Bansari, dari Manden arah Bansari , dan dari Caturanom ke Campuranon itu sudah selesai.
Selain DAK, katanya, perbaikan jalan di Temanggung juga mendapat anggaran dari bantuan Gubernur Jawa Tengah senilai Rp7 miliar.
"Bantuan gubernur dari provinsi ini selain mengaspal jalan antara Mudal sampai dengan Tembarak, juga dilakukan pelebaran jalan dari empat meter menjadi lima meter," katanya.
Menurut dia, alokasi perbaikan jalan dengan dana bantuan gubernur tersebut sudah mencapai 90 persen.
Kemudian untuk perbaikan jalan menggunakan APBD kabupaten ditargetkan bulan November 2023 sudah selesai semua.
"Perbaikan jalan dengan APBD kabupaten sekitar Rp22 miliar tersebar di sejumlah ruas jalan di Kabupaten Temanggung," katanya.
Ia menuturkan untuk perbaikan jalan APBD ini sudah selesai sekitar 80 persen.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Temanggung Hendy Wahyu Noerhidayat di Temanggung, Kamis, mengatakan khusus untuk jalan memang ditargetkan selesai bulan November 2023, namun untuk DAK di bulan September ini sudah selesai semua.
Ia menyebutkan perbaikan jalan dengan DAK tersebut, antara lain ruas Parakan ke arah Wonosroyo, kemudian dari Plimbungan arah Bansari, dari Manden arah Bansari , dan dari Caturanom ke Campuranon itu sudah selesai.
Selain DAK, katanya, perbaikan jalan di Temanggung juga mendapat anggaran dari bantuan Gubernur Jawa Tengah senilai Rp7 miliar.
"Bantuan gubernur dari provinsi ini selain mengaspal jalan antara Mudal sampai dengan Tembarak, juga dilakukan pelebaran jalan dari empat meter menjadi lima meter," katanya.
Menurut dia, alokasi perbaikan jalan dengan dana bantuan gubernur tersebut sudah mencapai 90 persen.
Kemudian untuk perbaikan jalan menggunakan APBD kabupaten ditargetkan bulan November 2023 sudah selesai semua.
"Perbaikan jalan dengan APBD kabupaten sekitar Rp22 miliar tersebar di sejumlah ruas jalan di Kabupaten Temanggung," katanya.
Ia menuturkan untuk perbaikan jalan APBD ini sudah selesai sekitar 80 persen.
Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
BPBD Temanggung hentikan penyaluran bantuan air bersih karena musim hujan
04 November 2024 20:06 WIB