Pekalongan gugah kesadaran warga melalui gerakan bersih lingkungan
Jumat, 30 Agustus 2024 16:23 WIB
Masyarakat Kelurahan Pringrejo bersama petugas Dinas Lingkungan Hidup Kota Pekalongan melalui pemungutan sisa sampah untuk dibuang di tempatnya , Jumat (30/8/2024). (ANTARA/Kutnadi)
Pekalongan (ANTARA) - Pemerintah Kota Pekalongan, menggugah kesadaran masyarakat untuk membuang sisa sampah pada tempatnya melalui kegiatan gerakan bersih lingkungan.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Pekalongan Sri Budi Santosa di Pekalongan, Jumat, mengatakan kegiatan gerakan bersih lingkungan ini melibatkan sejumlah komunitas dan pemangku kepentingan memungut sisa sampah yang dibuang sengaja di sembarang tempat oleh oknum.
"Aksi bersih lingkungan ini menjadi upaya kami untuk menggugah kesadaran masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya," katanya.
Sejumlah komunitas dan pemangku kepentingan turun langsung membersihkan tumpukan sisa sampah rumah tangga yang sengaja dibuang di sekitar Jembatan Pringrejo.
Selain itu, para relawan dan warga juga menyingkirkan enceng gondok yang tumbuh liar di sekitar aliran sungai kecil ke tempat pembuangan sampah serta memasang papan berisi larangan membuang sampah sembarangan.
Ia mengatakan, apabila tumpukan sisa sampah itu terus dibiarkan maka dikhawatirkan akan menimbulkan bau tidak sedap dan menjadi sarang penyakit yang menjangkiti warga sekitar.
"Hari ini kami memulai gerakan aksi kebersihan di wilayah Kelurahan Pringrejo dalam rangka menindaklanjuti aspirasi dan pengaduan masyarakat setempat tentang adanya tempat yang dijadikan pembuangan sampah ilegal," katanya.
Sri Budi Santosa mengatakan, untuk memaksimalkan pencegahan tersebut, pihaknya berkoordinasi dengan petugas perlindungan masyarakat kelurahan dan komunitas agar berjaga atau patroli di sekitar area itu untuk mencegah warga membuang sampah sembarangan.
"Kami berharap berpartisipasi warga untuk mengingatkan dan menegur oknum tidak bertanggungjawab yang membuang maupun membakar sampah sembarangan," katanya.
Baca juga: BRI Peduli edukasi masyarakat jaga kebersihan sungai dan hijaukan lingkungan sekitar
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Pekalongan Sri Budi Santosa di Pekalongan, Jumat, mengatakan kegiatan gerakan bersih lingkungan ini melibatkan sejumlah komunitas dan pemangku kepentingan memungut sisa sampah yang dibuang sengaja di sembarang tempat oleh oknum.
"Aksi bersih lingkungan ini menjadi upaya kami untuk menggugah kesadaran masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya," katanya.
Sejumlah komunitas dan pemangku kepentingan turun langsung membersihkan tumpukan sisa sampah rumah tangga yang sengaja dibuang di sekitar Jembatan Pringrejo.
Selain itu, para relawan dan warga juga menyingkirkan enceng gondok yang tumbuh liar di sekitar aliran sungai kecil ke tempat pembuangan sampah serta memasang papan berisi larangan membuang sampah sembarangan.
Ia mengatakan, apabila tumpukan sisa sampah itu terus dibiarkan maka dikhawatirkan akan menimbulkan bau tidak sedap dan menjadi sarang penyakit yang menjangkiti warga sekitar.
"Hari ini kami memulai gerakan aksi kebersihan di wilayah Kelurahan Pringrejo dalam rangka menindaklanjuti aspirasi dan pengaduan masyarakat setempat tentang adanya tempat yang dijadikan pembuangan sampah ilegal," katanya.
Sri Budi Santosa mengatakan, untuk memaksimalkan pencegahan tersebut, pihaknya berkoordinasi dengan petugas perlindungan masyarakat kelurahan dan komunitas agar berjaga atau patroli di sekitar area itu untuk mencegah warga membuang sampah sembarangan.
"Kami berharap berpartisipasi warga untuk mengingatkan dan menegur oknum tidak bertanggungjawab yang membuang maupun membakar sampah sembarangan," katanya.
Baca juga: BRI Peduli edukasi masyarakat jaga kebersihan sungai dan hijaukan lingkungan sekitar
Pewarta : Kutnadi
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2025