Gundogan Yakin Schweinsteiger Bisa Angkat Manchester United
Kamis, 6 Oktober 2016 07:09 WIB
Schweinsteiger bergabung dengan MU tahun lalu sewaktu masa kepelatihan Louis van Gaal, namun dipinggirkan sejak Jose Mourinho menukangi MU musim panas lalu, dan bahkan dihapus dari daftar asset berharga United bulan lalu.
Gundogan, yang bermain bersama Schweinsteiger untuk Jerman sebelum pemain berusia 32 tahun itu pensiun dari timnas, berkata, "Saya yakin Manchester United bisa 100 persen menarik manfaat dari Bastian Schweinsteiger yang bugar."
Schweinsteiger sendiri, yang terakhir kali bermain untuk United Maret silam, tetap mendukung klubnya kendati kerap berlatih sebagai pemain cadangan.
"Jika apa yang Anda dengar dan baca benar, maka Anda bisa menganggap itu pelecehan. Dia bukanlah pemain kemarin sore, dan juga bukan pemain usia 18 atau 19," kata Gundogan.
Hal senada diutarakan bekas bek timnas Jerman Per Mertesacker yang menyebut keputusan Schweinsteiger meninggalkan Bayern Muenchen sebagai kesialan setelah Van Gaal malah dipecat MU.
"Sial bagi dia bahwa dia bergabung dengan sebuah klub yang kembali mengganti manajernya, dan si manajer baru itu tidak menginginkan dia," kata Mertesacker.
Mertesacker melanjutkan, "Itu bisa dialami Anda setiap waktu dalam bisnis ini, dan itu agak jahat, tetapi Basti telah menandatangani kontrak yang bagus, dan dia tahu dia akan ke mana..saya doakan dia yang terbaik."
Schweinsteiger sudah menyatakan United akan menjadi klub terakhirnya di Eropa dan dia siap dimainkan jika klub membutuhkannya, demikian ESPN dalam lamannya.
Pewarta : Antaranews
Editor:
Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025