Hallgrimsson: Argentina agar tidak remehkan Islandia
Sabtu, 16 Juni 2018 06:48 WIB
Hallgrimsson mendeskripsikan laga pembuka Grup D melawan Argentina sebagai pertandingan terbesar dalam sejarah Islandia, namun memastikan bahwa para pemainnya tetap tenang jelang laga itu.
Dia mengatakan, Islandia sudah terkenal berkat menyingkirkan Inggris dari Piala Eropa 2016, dan siap memberikan kejutan pada pertandingan pertama mereka di Piala Dunia.
"Kami telah menunjukkan bahwa jika kami bekerja bersama sebagai satu unit, seperti yang telah kami lakukan, maka segala sesuatu dapat dicapai dan itu tidak akan mengejutkan," katanya, dilansir AFP.
"Jika seseorang terkejut (karena itu) maka mereka tidak tahu banyak tentang sepak bola Islandia," katanya.
Islandia, sebagai negara berpopulasi 330.000 jiwa, merupakan negara terkecil yang pernah mencapai putaran final Piala Dunia.
Namun Hallgrimsson marah jika ada yang mengatakan bahwa lolosnya Islandia hanyalah sebuah keajaiban. Ia mengatakan, Islandia berhak menghadapi juara dunia dua kali, Argentina, di stadion Spartak Moskow.
"Saya tidak setuju jika itu adalah mukjizat yang telah kami dapatkan sejauh ini," katanya. "Kami posisi ke-22 di peringkat FIFA dan memenangkan grup di babak kualifikasi. Kami pantas berada di sini."
Islandia berada di salah satu grup terberat turnamen, yang menampilkan Kroasia dan Nigeria, serta Argentina.
Hallgrimsson mengatakan pengalaman para pemainnya di Piala Eropa 2016 akan membantu mengurangi ketegangan dan berfokus pada pertandingan, demikian AFP.
Pewarta : Antaranews
Editor:
Mugiyanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024