Logo Header Antaranews Jateng

Fakta singkat Egan Bernal juara edisi 2019

Senin, 29 Juli 2019 07:19 WIB
Image Print
Pebalap Kolombia Egan Bernal menjuarai Tour de France 2019. Tahun lalu dia menempati urutan ke-15, jauh di bawah juara tahun itu, Geraint Thomas dari Inggris. (AFP)

Jakarta (ANTARA) - Egan Bernal, Minggu waktu Prancis akhirnya keluar sebagai juara Tour de France edisi 2019, setelah masuk kota Paris dengan memimpin klasemen keseluruhan atau pemakai jersi kuning.

Dia menjadi orang Kolombia pertama yang menjuarai balapan sepeda paling bergengsi di dunia ini dan sekaligus juara paling muda dalam kurun satu abad terakhir.

Berikut fakta singkat mengenai Egan Bernal yang menjuarai edisi Tour de France edisi ke-106.

Nama: Egan Bernal
Tanggal lahir: 13 Januari 1997
Tempat lahir: Zipaquira, Kolombia
Kebangsaan: Kolombia
Tinggi: 1,75 meter
Team: Androni (2016-2017), Sky/Ineos (sejak 2018)
Juara kompetisi besar:

Tour Besar:
Tour de France (2019); pebalap terbaik Tour de France usia di bawah 25 tahun (2019)
Kejuaraan nasiona:
Kejuaraan time-trial Kolombia (2018)
Juara etape:
Paris-Nice (2019)
Tour de Suisse (2019)
Tour of Colombia (2018)
Tour of California (2018)
Tour de l'Avenir (2017)

Partisipasi dalam tour besar lainnya:
Tour de France 2018: posisi ke-15

Baca juga: Egan Bernal juarai Tour de France 2019

Baca juga: Van Aert terhenti akibat cedera tabrak pembatas


Pewarta :
Editor: Mugiyanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024