TMMD di Kota Magelang selesaikan pembangunan talud 45 meter
Rabu, 24 Agustus 2022 22:03 WIB
Keterangan tertulis Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemerintah Kota Magelang di Magelang, Rabu, mengatakan penutupan kegiatan di RT01/RW10, Kampung Tidar Dudan, Kelurahan Tidar Utara, Kecamatan Magelang Selatan itu dipimpin Kepala Staf Kodim 0705/Magelang Mayor Inf Sudarno, antara lain dihadiri sejumlah pejabat pemkot dan masyarakat setempat.
Kegiatan fisik lainnya berupa perbaikan tiga rumah tidak layak huni warga setempat bersumber dari bantuan dari Baznas Kota Magelang.
Sasaran nonfisik dalam kegiatan tersebut, berupa penyuluhan tentang bela negara dari Kodim 0705/Magelang, penyuluhan tentang wawasan kebangsaan dari Kesbangpol Kota Magelang, penyuluhan tentang kamtibmas/narkoba dari Polres Magelang Kota, dan penyuluhan tentang kesehatan dari Puskesmas Magelang Selatan.
Sudarno mengatakan manfaat kegiatan nonfisik meningkatkan kesadaran bela negara dan cinta tanah air bagi masyarakat, kesadaran tentang arti penting kesehatan, dan kesejahteraan masyarakat.
Personel yang terlibat dalam kegiatan ini, antara lain Kodim 0705/Magelang dan masyarakat setempat.
Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam amanat tertulis penutupan kegiatan itu yang dibacakan Kasdim Sudarno mengharapkan program TMMD meningkatkan kebersamaan dan gotong royong, serta kemanunggalan TNI dan masyarakat dalam mengakselerasi program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan warga.
"Selama kurang lebih satu bulan para prajurit, pemda, dan masyarakat telah bahu-membahu menyelesaikan program TMMD ini. Kebersamaan ini merupakan sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa, terutama membantu pemerintah daerah dalam mempercepat pembangunan di wilayah," katanya.
Ia berterima kasih kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang telah membantu secara moril dan materiil sehingga TMMD Sengkuyung Tahap II terselenggara dengan aman dan lancar.
Ia mengemukakan pentingnya memelihara kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan masyarakat serta semangat gotong-royong sebagai warisan budaya bangsa yang sudah terbina dengan baik selama ini.
"Pelihara hasil program TMMD agar manfaatnya dapat dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang panjang," katanya.
Pewarta : Hari
Editor:
Hari Atmoko
COPYRIGHT © ANTARA 2025