Bupati Kudus : Lebaran jadi momen ASN tingkatkan integritas
Rabu, 26 April 2023 14:29 WIB
Bupati Kudus Hartopo meminta semua aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kudus bisa meningkatkan dedikasi dan integritasnya dalam melayani masyarakat.
"Mumpung masih bulan Syawal, manfaatkan untuk bersama-sama berbenah diri dan meningkatkan kinerja dalam mengabdi kepada masyarakat," ujarnya saat menjadi pembina apel di halaman Pendapa Kabupaten Kudus, Rabu.
Bupati mengajak para pegawai bersemangat dalam meningkatkan kinerja dan menjaga integritas. Segala kekurangan yang ada harus dievaluasi dan diperbaiki sehingga pelayanan masyarakat lebih optimal.
"Segala kekurangan, terutama dalam pelayanan publik, harus segera dievaluasi dan diperbaiki," ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, dia juga mengapresiasi seluruh petugas gabungan yang bertugas saat arus mudik, baik dari unsur TNI, Polri, organisasi perangkat daerah (OPD), maupun sukarelawan.
Karena berkat peran mereka, kata dia, lalu lintas selama arus mudik Lebaran di Kabupaten Kudus lancar dan kondusif.
Menjelang akhir kepemimpinannya, Hartopo menekankan agar program kerja yang belum terlaksana segera direalisasikan sehingga penyerapan anggaran lebih maksimal.
Ia mengatakan agar pelaksanaan rencana kerja pada APBD perubahan tepat waktu.
Ia mengatakan agar pelaksanaan rencana kerja pada APBD perubahan tepat waktu.
"Ini adalah tahun terakhir kepemimpinan saya. Saya minta agar program kerja segera direalisasikan. Perancangan APBD perubahan juga dilakukan lebih awal. Biar semua program kerja tepat waktu," imbuhnya.
Setelah apel, Bupati Kudus Hartopo bersama jajaran peserta apel melaksanakan halalbihalal secara sederhana yang diikuti kepala OPD, dan pegawai yang ada di lingkungan Pemkab Kudus.
Pewarta : Akhmad Nazaruddin
Editor:
Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2024