BKPSDM Boyolali gelar pembekalan 100 ASN purna tugas
Rabu, 13 November 2024 16:06 WIB
Bupati Boyolali M. Said Hidayat memberikan pembekalan para ASN di Kantor Pemerintah Kabupaten Boyolali.Rabu (13/11/12024). ANTARA/Bambang Dwi Marwoto
Boyolali (ANTARA) - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan kegiatan pembekalan bagi 100 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan memasuki purna tugas tahap V 2024, Rabu.
Pembekalan tersebut untuk 100 ASN yang akan memasuki purna tugas pada Januari, Februari dan sebagian Maret 2025, yang dihadiri langsung oleh Bupati Boyolali M. Said Hidayat di Kantor Pemerintah Kabupaten Boyolali.
Kepala BKPSDM Kabupaten Boyolali Waskitho Rahardjo mengatakan, ASN yang akan memasuki purna tugas tahap V sebanyak 100 orang. Mereka yang akan purna tugas berasal dari pejabat struktural delapan orang dan pejabat non struktural 92 orang.
Waskitho mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bimbingan kepada peserta agar mampu mempersiapkan diri lebih baik untuk memasuki masa purna tugas. Salah satunya memberikan tambahan bekal kepada peserta untuk memahami terkait dengan bakat dan kemampuan berwirausaha.
Bupati Boyolali M. Said Hidayat mengucapkan terima kasih kepada para ASN yang akan memasuki purna tugas. Peran serta dan dukungan ASN mampu menjadikan pembangunan Kabupaten Boyolali semakin maju dan baik.
"Saya selalu meluangkan waktu untuk menyampaikan terima kasih dan matur nuwun untuk semuanya atas kebersamaan kami membangun Kabupaten Boyolali untuk menyejahterakan masyarakat," kata Bupati.
Selain itu, Bupati juga berpesan agar setelah purna tugas para peserta tetap menjaga silaturahim, tetap berkomunikasi dengan baik dan ikut berpartisipasi dalam pembangunan Kabupaten Boyolali.
ASN pada hari pertama Rabu (13/11) akan diberikan pembekalan terkait dengan perbankan, layanan ketaspenan dan tabungan. Sedangkan, pada hari kedua atau Kamis (14/11) mereka akan diajak kunjungan lapangan ke Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta.
Baca juga: Pemkab Batang masifkan deteksi dini kesehatan gula darah pada ASN
Pembekalan tersebut untuk 100 ASN yang akan memasuki purna tugas pada Januari, Februari dan sebagian Maret 2025, yang dihadiri langsung oleh Bupati Boyolali M. Said Hidayat di Kantor Pemerintah Kabupaten Boyolali.
Kepala BKPSDM Kabupaten Boyolali Waskitho Rahardjo mengatakan, ASN yang akan memasuki purna tugas tahap V sebanyak 100 orang. Mereka yang akan purna tugas berasal dari pejabat struktural delapan orang dan pejabat non struktural 92 orang.
Waskitho mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan bimbingan kepada peserta agar mampu mempersiapkan diri lebih baik untuk memasuki masa purna tugas. Salah satunya memberikan tambahan bekal kepada peserta untuk memahami terkait dengan bakat dan kemampuan berwirausaha.
Bupati Boyolali M. Said Hidayat mengucapkan terima kasih kepada para ASN yang akan memasuki purna tugas. Peran serta dan dukungan ASN mampu menjadikan pembangunan Kabupaten Boyolali semakin maju dan baik.
"Saya selalu meluangkan waktu untuk menyampaikan terima kasih dan matur nuwun untuk semuanya atas kebersamaan kami membangun Kabupaten Boyolali untuk menyejahterakan masyarakat," kata Bupati.
Selain itu, Bupati juga berpesan agar setelah purna tugas para peserta tetap menjaga silaturahim, tetap berkomunikasi dengan baik dan ikut berpartisipasi dalam pembangunan Kabupaten Boyolali.
ASN pada hari pertama Rabu (13/11) akan diberikan pembekalan terkait dengan perbankan, layanan ketaspenan dan tabungan. Sedangkan, pada hari kedua atau Kamis (14/11) mereka akan diajak kunjungan lapangan ke Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta.
Baca juga: Pemkab Batang masifkan deteksi dini kesehatan gula darah pada ASN
Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2024