Logo Header Antaranews Jateng

Lintas Sejarah Pemain dan Pelatih Roma Kantra Real Madrid

Rabu, 17 Februari 2016 18:46 WIB
Image Print
Pemain AS Roma, Edin Dzeko (ANTARA/REUTERS/Stringer )
Hanya saja lintas prestasi Giallorossi di kancah Eropa belum bersinar benar karena hanya sekali menang dari 11 laga terakhir. Situasi berbeda dialami Real Madrid sejak mempunyai pelatih anyar.

Di bawah arahan pelatih Zinedine Zidane, Real Madrid kembali merebut pamor utamanya di kancah Liga Champions, dengan mengoleksi lima kemenangan dan sekali imbang dalam enam pertandingan.

Belum afdol ketika berbicara Real Madrid tanpa menyebutkan Cristiano Ronaldo. CR7 mengukuhkan diri sebagai mesin gol bagi tim. Penampilannya tidak jarang "mengancam" pimpinan klasemen La Liga musim 2015/16 yang kini diduduki Barcelona.

Real Madrid siap meladeni AS Roma dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions yang digelar di di Stadio Olimpico, Roma, Kamis dini hari pukul 02.45 WIB yang akan ditayangkan secara langsung oleh RCTI.

Berikut lintas sejarah dari pemain dan pelatih AS Roma dan Real Madrid sebagaimana dikutip laman UEFA.

* Zidane menghabiskan lima musim di Italia dengan membela Juventus (19962001), dengan meraih dua gelar Liga Italia (Serie A). Rekor melawan AS Roma di Stadio Olimpico, justru ketika pemain asal Prancis itu membela Juventus dan Madrid dengan torehan tiga kali menang, tiga kali imbang, sekali kalah.

* Zidane menghadapi Totti dalam final Euro 2000 dengan menang 2-1 setelah melakoni perpanjangan waktu pertandingan. Keduanya bersua kembali pada final Piala Dunia 2006. Ketika itu Zidane yang memperkuat timnas Prancis mencetak gol lewat titik dua belas pas.

* Keita yang kini berada di AS Roma, semasa bermain di Spanyol pernah membela Sevilla, Barcelona dan Valencia. Bersama dengan Barcelona (2008-2012), ia lolos ke final Liga Champions tahun 2009 dan 2011. Rekor keseluruhannya melawan Madrid di Spanyol, adalah sebelas kali menang, empat imbang dan dua kalah. Ia mencetak satu gol kemenangan ketika Sevilla menang 2-0 di ajang Liga Spanyol pada November 2007.

* Cristiano Ronaldo membawa Manchester United kembali meraih kemenangan lawan Roma pada perempatfinal Liga Champions (2007,2008). Pada 2007, ia mencetak dua gol ketika Setan Merah menyisihkan AS Roma 7-1 dalam laga yang digelar di Old Trafford.

* James Rodrguez dan Gervinho membawa Colombia mengalahkan timnas Pantai Gading dengan skor 2-1 dalam babak penyisihan Piala Dunia 2014.

* Edin Dzeko mencetak gol pembuka ketika masih membela Manchester City. The Citizens lolos dari babak penyisihan di Madrid pada 2012/13.

* De Sanctis membela Sevilla pada 2007/2008, sementara Diego Perotti mewakili klub Andalusia antara tahun 2009 dan 2013.

* Sebagai pemain Inter Milan, Mateo Kovai tampil di Stadio Olimpico dengan beroleh kekalahan 4-2 dari Roma pada November 2014.



Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2024