Bank Jateng sosialisasikan Tabungan Simpel ke atlet BPPLOP Jateng
Kamis, 13 Februari 2020 11:55 WIB
Kegiatan yang digelar di Kantor Balai PPLOP Provinsi Jateng di Jl Tlogo Bodas Raya Semarang, Senin (10/2) tersebut dipimpin Ketua Tim Pemasaran Bank Jateng Eko Samudro Wibowo bersama tim pemasar lainnya.
''Sosialisasi Tabungan Simpel ini bagian dari upaya Bank Jateng untuk memberikan edukasi dan inklusi keuangan untuk mendorong budaya menabung sejak dini,'' jelas Eko Samudro di sela-sela acara.
Eko menjelaskan para atlet yang ke depan diharapkan dapat membawa harum nama Jawa Tengah di kancah nasional maupun internasional ini dikenalkan dengan budaya menabung sejak dini dengan tujuannya agar mereka menyadari manfaat menabung untuk masa depannya.
Baca juga: Bank Jateng Syariah undi Tabungan iB Bima
Tabungan Simpel, jelas Eko Samudro, merupakan salah satu produk Bank Jateng bagi siswa/pelajar yang memiliki persyaratan yang mudah dan sederhana serta fitur yang menarik.
''Tabungan Simpel Bank Jateng merupakan tabungan yang ringan dalam setoran awal dan setoran selanjutnya serta bebas biaya administrasi,'' tambah Eko.
Dalam kesempatan tersebut, para atlet dibantu tim pemasar melakukan pembukaan rekening tabungan Simpanan Pelajar (Simpel) dan dikenalkan bagaimana cara bertransaksi di bank dengan mudah.
Baca juga: Bank Jateng ikut kembangkan IKM Sragen
Pewarta : KSM
Editor:
Nur Istibsaroh
COPYRIGHT © ANTARA 2024