Logo Header Antaranews Jateng

Prakiraan cuaca hari ini, bagaimana Kota Semarang?

Selasa, 25 April 2023 07:40 WIB
Image Print
Ilustrasi - Warga menggunakan payung saat hujan di kawasan Semanggi Jakarta. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww/aa) (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/aww/aa)
Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan prakiraan cuaca di kota-kota besar Indonesia dengan kondisi mayoritas hujan hingga berawan.

Berdasarkan laman BMKG yang dikutip di Jakarta, Selasa, cuaca berawan berpotensi terjadi di Denpasar, Serang, Gorontalo, Bandung, Pontianak, Banjarmasin, Palangka Raya, Samarinda, Bandar Lampung, Ternate, Jayapura, Pekanbaru, Padang, dan Palembang.
 
Kondisi cuaca cerah berawan diperkirakan terjadi di Medan, Manado, Kendari, Makassar, Surabaya, Semarang, Jambi, Jakarta Pusat, dan hanya Tarakan yang berpotensi cerah.
 
 
Kondisi suhu diperkirakan berada pada rentang 20 hingga 34 derajat Celcius dengan tingkat kelembapan udara antara 60 sampai 100 persen.

 


Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2025