Logo Header Antaranews Jateng

Claudyna C. Ningrum siap maju Pilwakot Semarang

Jumat, 1 Maret 2024 14:08 WIB
Image Print
Pengusaha asal Kota Semarang Claudyna C.Ningrum siap maju dalam Pilkada Kota Semarang 2024. (ANTARA/HO-dok.pribadi)
Semarang (ANTARA) - Perempuan pengusaha asal Kota Semarang Claudyna C.Ningrum menyatakan kesiapannya untuk maju dalam pemilihan wali kota (Pilwakot) yang digelar serentak pada 2024.

Pengusaha yang akrab disapa Mbak Dyna tersebut di Semarang, Jumat, melaporkan keinginan untuk maju sebagai orang nomor satu di Kota Semarang itu sesungguhnya sudah muncul sejak beberapa tahun lalu.

Di 2013, pemilik perusahaan di bidang ekspor impor tersebut siap mengusung jargon "Semarangnya Semua".

Keinginan kuat Claudyna untuk mencalonkan diri sebagai wali kota itu karena keinginan kuatnya untuk memulihkan kesejahteraan masyarakat Kota Semarang pasca-COVID-19 yang berimbas ke semua lini.

Selain itu, ia juga ingin kembali membangkitkan perekonomian Tiongkok Melayu di Kota Semarang sebagai daerah transit itu.

"Bersama bangkit bersama dengan kemudahan akses pekerjaan, warga tidak bingung lagi besok harus makan apa," katanya.

Claudyna juga siap menciptakan berbagai peluang penyerapan angkatan kerja di Ibu Kota Jawa Tengah yang memiliki potensi menjadi pusat industri.

Ke depan, Claudyna juga akan memberdayakan dan mengikutsertakan warga Kota Semarang dalam berbagai aspek kehidupan.

"Memastikan pendidikan dengan menekan angka putus sekolah serta mendorong pertukaran pelajar untuk mencetak generasi unggul," katanya.

Pilkada serentak sendiri rencananya akan digelar pada November 2024.

Baca juga: Wali Kota Semarang isyaratkan tak maju lagi di Pilkada 2024


Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2025