Logo Header Antaranews Jateng

Prakiraan cuaca Semarang hari ini

Rabu, 20 November 2024 07:59 WIB
Image Print
Ilustrasi - Awan mendung menyelimuti wilayah Pelabuhan Penunpang Bintang 99, Kota Batam, Kepulauan Riau. ANTARA/Laily Rahmawaty/am.

Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan potensi hujan di sebagian besar kota di Indonesia dengan beragam intensitas termasuk mayoritas daerah di Pulau Jawa.

Prakirawan BMKG Efa Septiani dalam prakiraan cuaca daring yang dipantau dari Jakarta, Rabu, menyebut hujan petir berpotensi turun di wilayah Padang, Pekanbaru, Jambi, Bengkulu dan Palembang dengan potensi hujan intensitas sedang di Pangkal Pinang.

"Sebagian besar kota di Pulau Jawa diprakirakan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang," ujarnya.

Secara khusus dia memperingatkan potensi hujan petir di wilayah Bandung, dengan kota besar lain termasuk Jakarta, Serang, Semarang dan Surabaya dapat mengalami hujan dengan intensitas ringan serta hujan sedang di wilayah Yogyakarta.



Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2024