Logo Header Antaranews Jateng

Hari Pelanggan, BPJS Ketenagakerjaan Majapahit manjakan peserta

Rabu, 4 September 2019 11:08 WIB
Image Print
Kabid Pelayanan selaku Pps Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit Yetty Laini Yusefa (kanan) tengah melayani peserta pada Hari Pelanggan. BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit memberikan layanan ekstra kepada peserta di Hari Pelanggan. (Foto: Nur Istibsaroh)
Semarang (ANTARA) - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit di Hari Pelanggan memanjakan para peserta dengan beragam kejutan mulai dari pertunjukan Barongsai, pijat, hingga cek kesehatan gratis.

Kegiatan diawali dengan pertunjukan Barongsai di halaman Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit kemudian dilanjutkan dengan penyambutan para peserta saat memasuki kantor oleh para pegawai BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit yang seragam mengenakan chinese look lengkap dengan aksesorisnya.

Kabid Pelayanan selaku Pps Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit Yetty Laini Yusefa mengakui dengan seragam chinese look diharapkan memberikan arti University In Diversity, menghargai perbedaan budaya dan agama.

"Dua hari berturut-turut untuk memperingati Hari Pelanggan. Hari ini temanya Chinesse New Year, bermakna tahun baru semangat baru, setiap hari kita harus bersemangat memberikan pelayanan prima dengan ekselen kepada peserta. Hari kedua, temanya Superhero," katanya.

Pilihan tema Superhero dengan harapana BPJS Ketenagakerjaan mampu menjadi pahlawan bagi tenaga kerja dengan memberikan perlindungan kepada para pekerja dari risiko kecelakaan kerja, meninggal dunia, hari tua, dan pensiun dengan menghadirkan Superhero Jeki.

Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan terus dekatkan layanan ke peserta

Yetty menjelaskan Hari Pelanggan menjadi momentum bagi BPJS Ketenagakerjaan untuk terus memberikan pelayanan yang maksimal kepada para peserta sekaligus memanjakannya mulai dari pertunjukan Barongsai, pijat, sajian jajanan pasar dan bakso, hingga cek kesehatan yang seluruhnya gratis.

Mendapat perlakuan istimewa, para peserta pun sangat berantusias termasuk saat berebut menjawab sejumlah kuis dan pertanyaan yang dilontarkan oleh pegawai BPJS Ketengakerjaan dan mereka mendapatkan hadiah. 

"Silakan pilih mau hadiah yang mana," kata salah satu pegawai berseragam chinese look sembari menyodorkan beragam pilihan hadiah kepada para peserta yang menjawab pertanyaan dengan benar. 

Kegembiraan peserta juga terlihat saat mereka menikmati santapan berupa bakso dan jajanan pasar yang disiapkan di halaman Kantor BPJS Ketenagakerjaan sembari menunggu jam antrian.

"Kami berupaya memberikan apresiasi kepada para peserta dengan harapan makin meningkatnya loyalitas pelanggan serta meningkatkan kinerja kinerja BPJS Ketenagakerjaan," kata Yetty.

Selain kegiatan di kantor, tambah Kepala Bidang Umum dan SDM BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit Moch Andi Heriamsah, masih dalam rangkaian Hari Pelanggan, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Majapahit juga melakukan kegiatan dengan berkunjung ke rumah sakit untuk melihat kondisi kesehatan salah satu peserta yang tengah dirawat di salah satu rumah sakit akibat kecelakaan kerja.

"Kami akan ke RSI Sultan Agung untuk menengok Mokamat Rokim pekerja PT Mitra Care Indonesia yang tengah dirawat akibat jari tangannya terkena mesin. Seluruh biaya perawatan sesuai indikasi medis ditanggung seluruhnya oleh BPJS Ketenagakerjaan," tutup Andi Heriamsah.


Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan optimalkan kerja sama dengan Kejati Jateng
 

Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025