Tagar "We Are UMP" jadi trending di Twitter, ada apa?
Senin, 22 Agustus 2022 20:09 WIB
Selain #weareump, tagar Masta UMP 2022 (#mastaump2022) juga menjadi trending keenam.
Setelah ditelusuri, tagar #weareump dan #mastaump2022 itu ternyata dipenuhi dengan cuitan-cuitan positif terkait kampus Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP).
Seperti halnya cuitan dari @nuttelango_, dirinya menyampaikan senang mengikuti Masta UMP 2022.
"Hari ini acaranya seru banget apalagi sambil nyanyi bareng sama kakak-kakak panitia, cape bikin pengen pulang tapi nagih besok tetep harus berangkat lagi, semangat buat kamu aku dan kita semua maba UMP, IMM JAYA!," tulisnya.
Baca juga: UMP adakan pergelaran wayang kulit semalam suntuk
Sementara pemilik akun @mumtazah mengaku senang dengan berbagai kegiatan Masta UMP 2022 dengan pemateri yang menarik dan bermanfaat.
"MasyaAllah acara Masta Hari pertama lancar dengan pemateri2 yang sangat menarik dan bermanfaat," ucapnya juga.
Ada juga salah satu akun yang review makanan yakni akun @sarahaaz_ iya mereview makanan dalam acara tersebut. "Review makanan hari ini check, sambel nya 8,9/10, ayamnya 7/10, rotinya 6,8/10, pastelnya 6.8/10," tulisnya dalam Twitter.
Sementara akun lain @imaulzya merasa asik dengan Masta UMP 2022 karena bisa menambah ilmu dan bisa bertemu dengan orang hebat.
"Asikkk banget Masta UMP 2022, Bisa menambah ilmu dan bertemu orang-orang hebat," tulisnya.
Akun lain, @tehgelaass1 menuliskan bahwa Masta 2022 mewujudkan generasi yang berintelektual-!!.
Annisa hilma Larasati salah satu pemilik akun @callme_lrs itu juga ikut komentar.
“Gimana?Bisa kalian liat sendiri kan,bahwa Masta Universitas Muhammadiyah Purwokerto 2022 keren banget,ga kalah sama universitas" yang lain kan,swasta jaya jaya jaya," tulisnya.(tgr)
Baca juga: Ketum PP Muhammadiyah resmikan Masjid At Tajdid di Kampus 2 UMP
Baca juga: HUT Ke-77 RI, UMP gelar upacara bendera di halaman Gedung Rektorat
Pewarta : KSM
Editor:
Sumarwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024