Pemkab Batang minta warga tak khawatir hewan kurban
Minggu, 10 Juli 2022 20:43 WIB
Penjabat Bupati Batang Lani Dwi Rejeki menyerahkan satu sapi kepada panitia kurban Masjid Agung Darul Muttaqin Batang, Minggu (10/7/2022). (ANTARA/HO-Humas Kabupaten Batang)
Batang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, memastikan puluhan hewan kurban yang disembelih dan dibagikan kepada masyarakat pada Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah bebas dari penyakit mulut dan kuku.
Penjabat Bupati Batang Lani Dwi Rejeki di Batang, Minggu, mengatakan bahwa masyarakat tidak perlu cemas mengonsumsi daging hewan kurban karena hewan ternak tersebut dalam kondisi sehat dan sudah divaksinasi.
"Pemkab telah memantau dan melakukan vaksinasi sapi dan kambing sehingga masyarakat tidak perlu cemas karena seluruh hewan kurban dipastikan dalam kondisi sehat dan divaksinasi," katanya usai menyerahkan hewan kurban pada Panitia Kurban Masjid Agung Darul Muttaqin Batang.
Pada acara itu, Lani Dwi Rejeki menyerahkan satu sapi kepada panitia kurban untuk dipotong dan dagingnya dibagikan kepada warga yang membutuhkan.
"Insya Allah, hewan kurban benar-benar jaminan sehat dan semoga semuanya membawa keberkahan untuk masyarakat Batang," katanya.
Selain penjabat Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, Dandim 0736/Batang Letkol Infanteri Ahmad Alam Budiman juga menyerahkan satu kambing dan Kapolres Batang AKBP Mohamad Irwan Susanto menyerahkan dua kambing kepada panitia kurban.
Takmir Masjid Agung Darul Muttaqin Batang KH. Saifudin Zuhri mengatakan sebelumnya seluruh ternak yang akan dikurbankan telah menjalani serangkaian tes kesehatan, termasuk vaksinasi PMK.
"Dua hari yang lalu semua ternak sudah diperiksa. Jadi kambing dan sapi yang dibawa ke sini benar-benar halal dan dalam kondisi sehat," katanya.
Pada sistem pembagian daging hewan kurban, pihak panitia telah menyiapkan kupon dan mengirimkan surat pada warga yang berhak mendapatkan daging itu agar tepat sasaran.
Penjabat Bupati Batang Lani Dwi Rejeki di Batang, Minggu, mengatakan bahwa masyarakat tidak perlu cemas mengonsumsi daging hewan kurban karena hewan ternak tersebut dalam kondisi sehat dan sudah divaksinasi.
"Pemkab telah memantau dan melakukan vaksinasi sapi dan kambing sehingga masyarakat tidak perlu cemas karena seluruh hewan kurban dipastikan dalam kondisi sehat dan divaksinasi," katanya usai menyerahkan hewan kurban pada Panitia Kurban Masjid Agung Darul Muttaqin Batang.
Pada acara itu, Lani Dwi Rejeki menyerahkan satu sapi kepada panitia kurban untuk dipotong dan dagingnya dibagikan kepada warga yang membutuhkan.
"Insya Allah, hewan kurban benar-benar jaminan sehat dan semoga semuanya membawa keberkahan untuk masyarakat Batang," katanya.
Selain penjabat Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, Dandim 0736/Batang Letkol Infanteri Ahmad Alam Budiman juga menyerahkan satu kambing dan Kapolres Batang AKBP Mohamad Irwan Susanto menyerahkan dua kambing kepada panitia kurban.
Takmir Masjid Agung Darul Muttaqin Batang KH. Saifudin Zuhri mengatakan sebelumnya seluruh ternak yang akan dikurbankan telah menjalani serangkaian tes kesehatan, termasuk vaksinasi PMK.
"Dua hari yang lalu semua ternak sudah diperiksa. Jadi kambing dan sapi yang dibawa ke sini benar-benar halal dan dalam kondisi sehat," katanya.
Pada sistem pembagian daging hewan kurban, pihak panitia telah menyiapkan kupon dan mengirimkan surat pada warga yang berhak mendapatkan daging itu agar tepat sasaran.
Pewarta : Kutnadi
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Terpopuler - Kesehatan
Lihat Juga
Bhabinkamtibmas Bendungan Wonosobo sambangi peternak, cegah penyakit mulut dan kuku
13 January 2025 7:59 WIB