Nara pidana Sponsori Futsal Lapas Cup
Selasa, 6 November 2012 13:58 WIB
ilustrasi
Ketua panitia kejuaraan Lapas Cup Kendari, Yani Muluk di Kendari, Selasa, mengatakan event tersebut diikuti 11 tim, termasuk pegawai negeri sipil (PNS) lingkup Lapas Kendari.
"Kegiatan ini penting bagi nara pidana maupun pegawai lapas sebagai sarana menjalin kebersamaan. Juga menjaga kebugaran nara pidana sehingga selalu sehat," kata Yani.
Pertandingan futsal yang sumber dananya dari warga binaan akan berlangsung sampai akhir November dengan sistem kompetisi penuh.
Narapida Ulli (43) mengatakan tidak ada perbedaan status diantara warga Lapas Kendari.
"Namanya narapidana sama. Tidak ada mantan penjabat, tidak ada narapidana narkoba atau koruptor. Semua sama," kata Ulli terpidana narkoba.
Kepala Lapas Kendari Muslimin mengatakan berbagai kegiatan diselenggarakan di lapas Kendari sebagai upaya pembinaan terhadap nara pidana.
"Lapas menyambut baik inisiatif nara pidana menggelar kejuaraan futsal. Kegiatan ini sifatnya positif baik untuk warga binaan maupun pegawai lapas," katanya.
Pewarta : -
Editor : hernawan
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Tim hukum Andika-Hendi minta sosialisasi aturan pidana netralitas TNI/ Polri dimasifkan
18 November 2024 19:15 WIB
Kos-kosan di Kelurahan Mewek Purbalingga jadi lokasi prostitusi daring, polisi tangkap dua orang
13 November 2024 15:16 WIB
Terpopuler - PILGUB 2013
Lihat Juga
PEPARNAS 2016 - Intip Bus khusus Atlet Paralimpik pertama di Indonesia
16 October 2016 15:47 WIB, 2016
PON 2016 - Aher Minta Kasus Intimadasi terhadap Wartawan Tribun Diusut Tuntas
21 September 2016 15:07 WIB, 2016