Logo Header Antaranews Jateng

Luhut tinjau tempat isolasi terpusat di Asrama Haji Donohudan Boyolali

Kamis, 5 Agustus 2021 15:06 WIB
Image Print
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Panjaitan (tengah) bersama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, (kanan), dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka (kiri), meninjau isoter di Asrama Haji Donohudan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Kamis (5/8/2021) ANTARA/Bambang Dwi Marwoto
Boyolali (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Panjaitan meninjau tempat isolasi terpusat (isoter) dan persiapan rumah sakit darurat di Asrama Haji Donohudan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Kamis.

Menko Marves Luhut Panjaitan yang juga sebagai Wakil Ketua Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, serta Danrem 074 Warastratama Kolonel Inf Deddy Suryadi, meninjau di kawasan Rumah Sakit Darurat (RSD) dan kegiatan vaksinasi di Asrama Haji Donohudan (AHD) Boyolali.

Menko Marves sempat memberikan pengarahan kepada Tim gabungan Satgas COVID-19 yang bertugas di wilayah Boyolali termasuk Dandim Boyolali 0724 Boyolali Letkol Arm Ronald Siwabessy dan Kapolres Boyolali AKBP Morry Enword dalam penanganan COVID-19, terkait penanganan COVID-19.

Menurut Dandim Boyolali 0724 Boyolali Letkol Arm Ronald Siwabessy, kunjungan Menko Marves sempat memberikan arahan terkait penarikan warga positif yang menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah untuk dikirim ke isolasi terpusat (isoter).

Menurut Menko Marves salah satu kunci untuk menyelesaikan pandemi COVID-19 ini, menarik isoman-isoman menuju ke isoter. Hal ini untuk mencegah penyebaran virus varian Delta yang sangat cepat penularannya.

"Saya sudah meminta anggota apabila kita ditakdirkan kena positif COVID-19, saya minta (mereka) masuk isoter. Jika di rumah akan menulari di sekitar kita," kata Dandim.

Jadi momentum 17 Agustus ini, kata Dandim, benar-benar menjadi pahlawan-pahlawan kemanusiaan paling tidak untuk keluarga sendiri.

Menyinggung masalah program vaksinasi arahan dari Menko Marves, pihaknya diberikan tugas untuk menempati target tidak 1.000 dosis per hari tetapi 10.000 per hari di satu Kabupaten Boyolali.

Pemerintah, kata Menko, pada Agustus ini, akan ada droping vaksin yang cukup besar tetapi belum dikasih tahu berapa jumlahnya. Namun, pemerintah tidak ada kekurangan vaksin pada Agustus ini.

Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan bersama Menkes Budi Gunadi Sadikin dan rombongan kemudian meninggalkan lokasi langsung menuju Solo untuk memantau kegiatan vaksinasi SMAN 1 Surakarta dan tempat isoter di SD Negeri Cemara 2 Surakarta.

Pewarta :
Editor: Achmad Zaenal M
COPYRIGHT © ANTARA 2024